Peringati HDKD ke-77, Imigrasi Depok Gelar Kegiatan Donor Darah

Rabu (27/07), Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok menggelar kegiatan donor darah dalam rangka memperingati Hari Dharma Karya Dhika Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Ke-77 Tahun 2022.
Kegiatan Donor Darah berlangsung di Lantai 2 Kantor Imigrasi Kelas I Non TPI Depok bekerja sama dengan PMI Kota Depok.
Kegiatan dimulai tepat pukul 08:30 sampai dengan 11.00 WIB dan diikuti olehPejabat Struktural, Pegawai, serta Pemohon yang turut kami ajak untuk mendonorkan darah.