BRI SALURKAN CSR KEPADA IMIGRASI DEPOK

Untuk menunjang pelayanan publik di instansi  pemerintah,  PT. Bank Rakyat Indonesia (BRI) memberikan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) kepada instansi pemerintah, pendidikan dan fasilitas umum.

 

Hari ini, Jumat (17/09) BRI Kantor Cabang Depok menyalurkan bantuan Corporate Social Responsibility (CSR) untuk Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok, yakni senilai Rp 103.485.500,- sebagai Bantuan Rehabilitasi Ruang Pelayanan Publik Kantin Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok.

 

Bantuan tersebut diserahkan Pemimpin Cabang (Pinca) BRI Kantor Cabang (Kanca) Depok, Wisnu Aji Wibowo dan diterima langsung Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok, Fahrul Novry Azman.

 

Dalam sambutannya, Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Kantor Cabang (Kanca) Depok, Wisnu Aji Wibowo menyampaikan dengan bantuan CSR ini diharapkan dapat memberikan manfaat dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan publik pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok.

 

Dilanjutkan dengan sambutan dari Kepala Kantor Imigrasi Depok, Fahrul Novry Azman, beliau mengucapkan terima kasih atas kepedulian BRI yang menggulirkan CSR-nya guna menunjang pelayanan publik, khususnya untuk Rehabilitasi Ruang Pelayanan Publik Kantin Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok. Semoga kerjasama yang sudah terjalin baik, dapat semakin baik lagi kedepannya.

 

 

Apel Sore Pegawai (17/09)

Jumat (17/09), Kantor Imigrasi Depok melaksanakan kegiatan Apel Sore Pegawai bertempat di lantai 2 Kantor Imigrasi Depok.
 
Kegiatan Apel Sore dihadiri oleh Pejabat struktural, pegawai dan PPNPN yang sedang WFO dan diikuti secara virtual oleh Pegawai yang sedang WFH.

Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM periode Bulan September 2021.

Rabu (15/09), Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok melaksanakan Rapat Monitoring dan Evaluasi Pembangunan Zona Integritas menuju WBK/WBBM periode Bulan September 2021.
 
Rapat dibuka oleh Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok pada pukul 13.00 WIB
dan dihadiri oleh Ketua dan Tim Kerja Pembangunan Zona Integritas.
 
Rapat membahas mengenai perkembangan pelaksanaan kegiatan Pembangunan Zona
Integritas di Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok dibulan Agustus, serta sejauh mana perkembangan penyusunan data dukungnya.
 
Kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian perkembangan data dukung Pembangunan
Zona Integritas sesuai lembar kerja LKE oleh masing-masing tim Pokja kepada Kepala
Kantor dan Ketua Tim ZI, kemudian dibahas pula hambatan dalam pelaksanaan
penyusunannya.

Diskusi Publik “Efektifitas/Evaluasi Pelaksanaan Survei Integritas di Kementerian Hukum dan HAM”

Rabu (15/09), Kantor Imigrasi Depok mengikuti Diskusi Publik bersama Badan Penelitian Dan Pengembangan Hukum Dan Hak Asasi Manusia terkait Rekomendasi Kebijakan kajian “Efektifitas/Evaluasi Pelaksanaan Survei Integritas di Kementerian Hukum dan HAM”, Diskusi tersebut berlangsung secara Virtual menggunakan Aplikasi Zoom Cloud Meeting.

 

APEL PAGI PEGAWAI (13/09)

Senin (13/09), Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok melaksanakan Kegiatan Apel Pagi yang dipimpin oleh Kepala Kantor dan diikuti oleh Pejabat Struktural, Pegawai dan PPNPN yang melaksanakan WFO.

 

KUNJUNGAN KERJA KEPALA OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA PERWAKILAN JAKARTA RAYA PADA KANTOR IMIGRASI KELAS II NON TPI DEPOK

Jumat (10/09), Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jakarta Raya mengunjungi Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok. Kunjungan kerja ini merupakan tindak lanjut pembahasan Nota Kesepaham antara Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok dengan Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jakarta Raya mengenai aplikasi Si Aduin dalam rangka Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Khususnya di bidang keimigrasian.

 

Pertemuan ini dihadiri oleh TEGUH P. NUGROHO, S.Sos., M.AP Kepala Ombudsman RI Perwakilan Jakarta Raya, Siska Oktaviani Asisten Ombudsman RI Perwakilan Jakarta Raya, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok dan Pejabat Struktural Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok.

 

Pada kesempatan pertama, Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok mengajak Kepala Ombudsman RI Perwakilan Jakarta Raya untuk berkeliling ke ruang pelayanan serta menengok fasilitas yang ada pada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok.

 

Kemudian pertemuan dilanjutkan dengan paparan dari Kepala Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok terkait upaya Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok dalam peningkatan pelayanan publik serta upaya Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok dalam meraih WBK.

 

Kepala Ombudsman RI Perwakilan Jakarta Raya memberikan apresiasi kepada kepada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok  yang terus berupaya untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik, beliau juga memberikan masukan serta rekomendasi terkait hal – hal yang perlu di perhatikan dalam peningkatan Pelayanan Publik kepada Kantor Imigrasi Kelas II Non TPI Depok.

 

Apel Sore dan Arahan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar

Kamis (09/09), Kantor Imigrasi Depok mengikuti Kegiatan Apel Sore bersama Seluruh Pegawai dan Arahan Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jabar terkait kewaspadaan terhadap bencana, kegiatan ini dilakukan secara virtual melalui media Zoom Meeting.

 

Nota Kesepahaman antara Kantor Imigrasi Depok dengan Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jakarta Raya

Kamis (09/09), Kantor Imigrasi Depok mengunjungi Kantor Ombudsman Republik Indonesia dalam rangka membahas Nota Kesepahaman antara Kantor Imigrasi Depok dengan Ombudsman Republik Indonesia Perwakilan Jakarta Raya mengenai Aplikasi Si Aduin.

 

Sosialisasi Pemanfaatan Sertifikat Elektronik pada Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis

Kamis (09/09), Kantor Imigrasi Depok mengikuti Sosialisasi Pemanfaatan Sertifikat Elektronik pada Kantor Wilayah dan Unit Pelaksana Teknis secara virtual melalui media Zoom Meeting.

 

Layanan EAZY Passport Metland School (08/09)

Hai sahabat mido, hari ini (08/09) Imigrasi Depok menggelar kembali Kayanan Eazy Passport, kali ini Layanan Eazy Passport berlokasi di Metland School.
Mau tempat kalian juga dikunjungi oleh Imigrasi Depok?
Yuk daftar Layanan Eazy Passport.